Rayhan Fadlur Rahman (2109116055)

CentOS Linux

Logo CentOS Linux


Distro Linux tidak hanya tentang sistem operasi, tetapi juga berisi perangkat lunak bawaan. Ada perangkat lunak gratis dan ada perangkat lunak komersial. Beberapa distro linux ini bertahan dan berkembang serta menghasilkan distro turunan. Kali ini saya akan membahas lebih mendalam tentang pengertian, sejarah serta kelebihan dan kekurangan salah satu distro Linux yaitu CentOS Linux.

Sejarah terbentuknya CentOS Linux

RHL (Red Heat Linux) atau awalnya dikenal sebagai Red Hat Commercial Linux adalah distro Linux pertama yang menggunakan sistem package manager RPM, diikuti oleh beberapa lainnya seperti Linux-Mandriva dan Linux-SUSE.

Jadi dapat disimpulkan bahwa CentOS merupakan turunan dari RHEL. RHEL adalah produk Red Hat Linux dengan prinsip bahwa hanya dilindungi oleh aturan merek dagang dan oleh karena itu digunakan dalam proses bisnis di pasar.

Pembuatan CentOS dimulai pada tahun 1993 ketika Bob Young membangun ACC Corporation. Perusahaan awalnya hanya menjual add-on perangkat lunak Linux dan Unix. Kemudian, pada tahun 1994, Marc Ewing membuat sistem operasi Linux sendiri dan menamakannya Red Hat Linux.

Akhirnya Ewing meluncurkan produknya pada bulan Oktober tahun yang sama (1994), yang sekarang dikenang sebagai rilis Halloween. Bisnis menjadi lebih besar ketika Bob Young mengakuisisi bisnis Ewing pada tahun 1995, dan kedua perusahaan bergabung menjadi Red Hat Software, dengan Young menjabat sebagai CEO Red-Hat Software.

Produksi RHEL terakhir adalah sistem operasi Red Hat Linux 9 yang merupakan OS terakhir yang resmi dirilis setelah tanggal 30 April 2004, meskipun dukungannya masih pada sistem Fedora Legacy hingga awal tahun 2007.

Apa itu CentOS Linux ?

CentOS, yang merupakan singkatan dari Community Enterprise Operating System, adalah distribusi Linux yang dirancang untuk menyediakan platform dengan komputasi tingkat perusahaan dengan kompatibilitas kode biner dengan kode sumber induknya RedHat/Red Hat Eteprise Linux (RHEL).

Perangkat lunak ini dirilis di bawah Lisensi Publik Umum (GPL) dan kemudian dikembangkan oleh komunitas yang disebut proyek CentOS. Saat ini, CentOS banyak digunakan di seluruh dunia, dengan banyak komunitas gratis, milis, IRC, dan situs tutorial di seluruh dunia. Oleh karena itu, sangat penting jika kita mempelajari CentOS sebelum terjun langsung ke dalam dunia server.

Tujuan dibuatnya CentOS saat ini adalah untuk menyediakan platform komputasi skala enterprise secara gratis, yaitu gratis dengan semangat open source. CentOS mengupayakan kompatibilitas 100% dengan sumber Linux-Red Hat.

Tampilan Desktop CentOS Linux



Kelebihan Centos Linux

• CentOS Lebih Stabil

• Cocok untuk jangka panjang, terutama untuk lingkungan produksi non-eksperimental

• Komunitas pengembangan aktif

• Mudah dirawat

• Keamanan CentOS yang cukup kuat untuk melindungi server

• Sistem manajemen terbuka

• Kemudahan penggunaan dalam paket dan pengguna


Kekurangan CentOS Linux

• Tampilan website CentOS kurang menarik

• Kurangnya dokumentasi tentang centos

• Karena Centos dibangun di atas Red hat, semua kelebihan dan kekurangan Red hat juga merupakan bagian dari Centos.

• Semua integrasi sangat bergantung pada distribusi Red Hat. Karena CentOS selalu datang setelah Red Hat

• Kurangnya dokumentasi khusus pada CentOS.